Kita dianugerahi dengan otak yang luar biasa. Dan saking luar biasanya kita sering kali mengalami kesulitan untuk memetakan pengetahuan yang kita miliki. Nah, software yang bisa anda download gratis ini adalah salah satu bantuan yang bisa kita pakai untuk memetakan ulang pengetahuan atau apapun yang kita ketahui dan ingat. Kalau tidak percaya coba amati pikiran anda ketika anda sedang buang air besar. hehe …. Itu waktu di mana otak kita paling aktif, wakakak! (becanda….)
Kalau anda aktif blogging, tentu anda pernah mengalami yang namanya macet, kosong, kering, kehabisan ide. Saya juga sering, teramat sering bahkan. Nah, FreeMind ini bisa membantu kita untuk memetakan isi otak kita untuk kalau memang mau kita tuangkan dalam betuk tulisan di blog kita. Benarkah?
Sebenarnya anda juga bisa melakukan hal yang sama dengan selembar kertas dan pensil. Seperti proses brainstorming – pengumpulan gagasan itu. Namun FreeMind memang menawarkan sesuatu yang lebih. Pertama, jelas praktis dan keren. Meski jadi tidak praktis kalau listrik mati atau laptop anda kena virus atau baterainya habis, hehe ….. Kedua, dengan software gratis berbasis Java yang satu ini, anda akan lebih mudah melakukan perubahan, menyampaikannya pada orang lain. Ketiga, lebih aman dari pencurian ide, kecuali anda sembrono dengan passwordnya. Kekempat, ada fasilitas “insert link”. Ini akan sangat memudahkan kita untuk menyambungkan mind map kita dengan bahan atau link di internet. Mungkin sudah memiliki banyak tulisan yang sudah dipublikasikan di internet gitu.
Asyik kan? Anda bisa download FreeMind dengan gratis di sini.
|
|
0 komentar:
Posting Komentar